Selamat Datang di Blog Mudika Bramin, Mohon Tersenyum Dahulu

Senin, 06 Oktober 2008

ROMO HARTONO BERKUNJUNG

Romo Hartono kunjungan ke mudika

Pastor paroki Bantul, Rm. Hartono, Sabtu sore, 4 Oktober berkunjung ke mudika wilayah qta. Pertemuan ini bertempat dirumah ketua mudika.

Rm. Hartono dalam pengantarnya mengatakan, kunjungan pastoral ke mudika wilayah dilakukan karena mudika juga perlu diperlakukan sama dengan warga di lingkungan. "Setiap ada kunjungan ke lingkungan, mudika yang datang sedikit, apalagi kalo kunjungan itu murni ga ada ujubnya, lebih sedikit lagi," kata Romo Hartono.

Dalam kunjungan pastoral itu diadakan game dan sharing. Ada 20 mudika yang datang dalam kunjungan tersebut, rata-rata cowok."Ceweke sedikit tapi mantep, iso dibagi loro," kata Romo Hartono yang disambut senyum beberapa mudika.

Dalam pertemuan itu Romo Hartono memperlihatkan gambar-gambar Yesus dalam beraneka ragam profesi seperti pemain sepakbola, pemain tenis, dll.

Romo Hartono menegaskan bahwa fokus kegiatan gereja khususnya mudika ada pada satu orang bernama YESUS. "Yesus adalah Tuhan yang menjadi manusia, ketika hadir didunia Yesus tentu saja adalah manusia," tutur Romo Hartono.

Romo Hartono menekankan bahwa Yesus itu bisa jadi idola orang muda juga. Dalam kitab suci, tambah Romo Hartono, ada beberapa hal yang menunjukkan bahwa Yesus bertindak, berperilaku dan bergaul seperti orang muda.

"Kalo Yesus hadir sekarang, tentu mau juga diajak sms-an, bal-balan dll,"kata Romo Hartono.

Rencananya kunjungan pastoral akan dilakukan 2 atau 3 bulan sekali.

2 komentar:

Anonim mengatakan...

welcome to oUr cOmmuNity, Romo....

Anonim mengatakan...

Sugeng Rawuh Romo.
Nuwun